Sinopsis Buku: Di sebuah kelas yang penuh dengan kehidupan dan dinamika sosial, seorang murid bernama Amira mengalami kekhawatiran yang mengguncang hatinya. Buku PR Matematika miliknya hilang, dan ia terpaksa menghadapi konsekuensi ketakutan terhadap Guru Matematika yang terkenal galak, Bu Ajeng. Kehilangan buku ini tidak hanya menjadi masalah pribadi, tetapi juga mengancam reputasinya di kelas. Di tengah situasi yang tegang, Amira mengalami tekanan dari teman-temannya, termasuk Aldo dan Damian yang cenderung ejekan dan tidak peduli. Namun, di tengah rasa kesepian dan ketakutan, Amira ditemani oleh teman barunya, Laila, yang berusaha memberinya dukungan dan kepercayaan. Buku ini menggambarkan perjalanan Amira dalam menghadapi tantangan hidup, mengelola emosi, serta mencari jalan untuk berani menghadapi kebenaran dan menemukan kekuatan dalam dirinya sendiri. Dengan latar belakang kisah yang penuh emosi dan pengalaman sehari-hari, buku ini mengajarkan pentingnya keberanian, persahabatan, dan kejujuran dalam menghadapi kesulitan hidup.
Jeanny hitam Jeanny hitam Aldo berseru sambil tertawa dan berjoget di bangkunya yang terletak di pojok kelas Bu Sulistya melotot sedikit Tak menyangka bahwa Aldo tega mengejek teman barunya di hadapan murid murid Tanpa mengacuhkan ejekan Aldo barusan Bu Sulistya memperkenankan Jeanny duduk Ia memilih duduk di bangku sebelahku yang memang masih kosong Halo Jeanny namaku Laila Senang bertemu denganmu aku memperkenalkan diri sambil mengulurkan tangan Jeanny menerima uluran tanganku dengan tersenyum Aku Jeanny Semoga kita dapat berteman baik Laila Eh Laila kamu kok mau sih bersalaman dengan Jeanny Nanti hitamnya luntur ke kulitmu loh seloroh Elna yang duduk di belakang kami Ratna yang duduk disampingnya tertawa geli Aku memandang mereka berdua dengan heran Mengapa mereka mempunyai pikiran seperti itu Ah kasihan Jeanny Pasti ia merasa sedih dengan ejekan teman teman Padahal apa salahnya jika berkulit hitam Hitam dan putih juga ciptaan Allah Berkulit hitam bukanlah dosa Potongan adegan di atas adalah salah satu adegan dalam cerita yang berjudul Sahabat dari Timur Kamu tentu penasaran kan dengan kelanjutan adegan di atas Ada apa sih sebenarnya dengan Jeanny Nah dalam buku ini kamu juga bisa menemukan cerita cerita seru lainnya Dijamin asyik dan bikin kamu nggak bosen membaca cerita cerita dalam buku ini sampai tuntas Selamat membaca yaaaa
Jumlah Halaman | 184 |
---|---|
Kategori | Pustaka Anak |
Penerbit | Indiva Media Kreasi |
Tahun Terbit | 2013 |
ISBN | 978-602-8277-90-7 |
eISBN |